timer

Ads

Headline News

Sudah 95 Persen, Tidak Lama Lagi Pembangunan Gedung Posyandu Giat TMMD Akan Segera Rampung

Sudah 95 Persen, Tidak Lama Lagi Pembangunan Gedung Posyandu Giat TMMD Akan Segera Rampung


Karawang,  - Keberadaan Posyandu sangat dibutuhkan oleh warga masyarakat Desa Sedari, Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat karena letak desa yang terisolir sangat sulit untukendapatkan akses kesehatan, terutama bagi balita.


Melalui Program TMMD ke-110 Kodim 0604/Karawang, akhirnya masyarakat Desa Sedari bisa sedikit lega, karena melalui program unggulan TNI AD tersebut pembangunan Posyandu bisa terwujudkan.

Pembangunan Posyandu sendiri diamanahkan kepada jajaran Koramil 0410/Pangkalan sebagai salah satu bagian dari Kodim 0604/Karawang.

Dikatakan Danramil 0410/Pangkalan, Kapten Inf Dani Rustandi melalui Serka Acep,pembangunan Posyandu ini dikerjakan bersama-sama dengan masyarakat serta BKO dari Yonkav 4/KC.

Hingga hari ke tujuh ini, pembangunannya sudah mencapai 95 persen, posyandu sendiri dibangun di Dusun Tanjungsari RT/RW 02/03, dengan panjang 5 meter dan lebar 6 meter.

"Mudah-mudahan pembangunannnya bisa segera selesai sehingga masyarakat dapat memanfaatkannya sesuai dengan kebutuhan, dan tidak kebingungan lagi terkait akses kesehatan,"singkat Danramil. (red)


Tag

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar