timer

Ads

Headline News

Kegiatan TMMD Imbangan Tahun 2020 Kodim 0604/Karawang " TMMD Pengabdian Untuk Negeri " Resmi Dibuka

Kegiatan TMMD Imbangan Tahun 2020 Kodim 0604/Karawang " TMMD Pengabdian Untuk Negeri " Resmi Dibuka



Karawang, Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana resmi membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Imbangan Tahun 2020 Kodim 0604/Karawang.

Bupati bertindak sebagai Inspektur upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) imbangan tahun 2020 yang digelar di lapangan Makodim 0604/Karawang.

TMMD Imbangan tahun 2020 kali ini mengambil tema "TMMD Pengabdian Untuk Negeri". Dan kegiatan TMMD imbangan tahun 2020 dilaksanakan di Desa Segaran, Kecamatan Batujaya, Kabupaten Karawang.

Hadir dalam acara tersebut juha dihadiri langsung Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo, Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin, Kajari Karawang Nurhayatie, Kepala Pengadilan Negeri Kabupaten Karawang, Kepala Kantor Urusan Agama, OPD Karawang, Camat Batujaya, Kades Segaran dan Perwakilan Tokoh Masyarakat Desa Segaran, Kecamatan Batujaya.


Dalam sambutannya Bupati menyampaikan, 
Di Tengah wabah pandemi covid 19 yang tentunya pelaksanaan TMMD imbangan pada tahun 2020 untuk prosesi seremonial kita lakukan dengan sederhana. Namun tentunya tanpa menghilangkan makna yang terpenting dalam suatu kegiatan TMMD adalah memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat khusus yang ada di desa Segaran Kecamatan Batujaya.

"Diharapaka kepada semua pihak yang terlibat dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ini, terutama tentunya besar harapan saya kegiatan ini mampu menjadi salah satu semangat kita untuk mengabdikan diri kita pengabdian untuk negeri khususnya kegiatan TMMD imbangan di tahun 2020," ujar Cellica, Selasa (30/6/20).

"TNI maupun Polri dan juga Pemerintah desa dan inilah sebuah keharmonisan yang harus kita senantiasa lestarikan silih asah asih asuh bergotong royong untuk kepentingan bersama," tutur Cellica.

Sementara itu, Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo M.Msc mengatakan, ada 150 personil Kodim 0604/Karawang yang diterjunkan dalam kegiatan TMMD Imbangan tahun 2020.

"Ada beberapa pembangunan fisik yang dikerjakan dalam TMMD imbangan tahun 2020 diantaranya pembangunan rutilahu, posyandu, drainase, jalan lingkungan dan turap," ungkap Dandim.

Sambung Dandim, kegiatan TMMD imbangan ini dilaksanakan selama 30 hari, dan telah dilaksanakan pra TMMD imbangan 15 hari sebelum dibukanya TMMD untuk antisipasi cuaca buruk. (red). 

Tag

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.