Seluruh Personel Kodim 0604/Karawang Dicek Suhu Tubuhnya Guna Cegah Penyebaran Virus Corona
KARAWANG - Media11.id
Guna mengantisipasi dan mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19, Kodim 0604/Karawang lakukan pengecekan Suhu Tubuh Personel sebelum memasuki Kesatrian Markas Kodim 0604/Karawang, Rabu (18/03/20).
Pengecekan dilakukan oleh Tim dari Poskes Kodim 0604/Karawang dengan alat pengukur suhu tubuh (Termometer) kepada seluruh Personel yang akan melaksanakan Dinas di perkantoran Makodim 0604/Karawang, apabila di dapati suhu yang melebihi batas, Tim dari Poskes akan segera melakukan pengecekan dan pengobatan.
Pengecekan Suhu Tubuh dipimpin oleh Pasiter Kapten Inf Ramin Nurmansyah dan Pasiintel Kapten Inf Beneami Hulu, dalam Rilis nya mengatakan, Menindaklanjuti perintah dari Pimpinan kami Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo, kami mengantisipasi dan mencegah penyebaran Virus Corona di lingkungan Kodim 0604/Karawang, selain pengecekan Suhu Tubuh kami juga telah melakukan penyemprotan Disinfektan dan menyiapkan Hand Sanitizer di setiap ruangan dan di lingkungan Kodim 0604/Karawang ini.
"Mari kita sama-sama berprilaku sehat dan bersih, mulai dari lingkungan kita sendiri agar kita bisa mencegah penyebaran sehingga terhindar dari Virus Corona atau Covid-19 ini". Pungkasnya.