Bukan Hanya Terjun Langsung Kelokasi, Dandim Karawang Juga Berikan Sembako Kepada Korban Banjir
Foto : Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo M.Msc saat Tinjau Rumah Lansia Korban Banjir |
KARAWANG - Media11.id
Mendapat kabar adanya desa yang terkena banjir, Komandan Kodim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo M.Msc dengan sigap terjun langsung ke lokasi banjir.
Diketahui Desa yang terkena banjir itu adalah Desa Kalangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Karawang, yang memang dalam setiap tahunnya menjadi langganan banjir.
Selain Dandim, Pasiter Kodim 0604/Karawang Kapten Arh Ramin Nurmasyah, Jajaran Babinsa Koramil 0411/Telukjambe,Bhabinkamtibmas serta Kepala Dusun Kampek juga turut serta dalam meninjau lokasi banjir tersebut.
Dandim mengatakan, dari beberapa dusun yang ada di desa Kalangligar yang paling parah terdampak banjir adalah Dusun Kampek RT/RW 005/002.
" Setelah kami tinjau, didusun Kampek sendiri ada 50 KK yang terkena banjir dan yang terkena dampak banjir itu bervariasi, ada yang ketinggian 10cm dan ada pula yang sampai 50cm dari 50 KK tersebut " ungkap Dandim saat ditemui dilokasi. Sabtu (28/12/19).
Setelah kami lihat dipeta, Kata Dandim, desa Karangligar sendiri seperti cekungan atau dataran rendah yang akan terus terdampak banjir dalam setiap musim hujan.
" Jika dibiarkan terus menerus akan berdampak pada kesehatan, karena yang terendam banjir itu bukan hanya sawah atau rumah saja melainkan disekitar rumah warga juga ada kandang hewan dan septiteng yang akan berdampak pada kesehatan warga " ungkap Dandim.
Dandim menyampaikan, solusi pertama adanya banjir tahunan tersebut adalah warga yang terdampak banjir agar pindah ke tempat yang lebih tinggi.
" Kalau tidak pindah yang ditinggikan rumahnya, mungkin dari pemerintah bisa membuat sodetan tapi untuk biaya nya sendiri mungkin tidak sedikit " kata Dandim.
Lebih lanjut Dandim menyampaikan, saat mendapat info adanya desa yang terkena banjir, Kodim 0604/Karawang langsung menerjunkan Babinsa dan membuat laporan ke Korem 063/Sunan Gunung Jati dan Kodam III/Siliwangi.
" Perintah dari Danrem kita membantu semampunya, kita laksanakan perintah Danrem dengan memberikan sembako kepada korban banjir, yang mudah - mudahan bisa meringankan sedikit beban mereka " paparnya.
Dandim juga menghimbau kepada masyarakat desa Karangligar agar rumahnya bisa ditinggikan.
" Kalau memang warga tersebut ada kemampuan ditinggikan saja rumahnya kalau tidak mau atau berat meninggalkan desa Karangligar. Tutupnya. (Ade)