timer

Ads

Headline News

Sasaran Fisik TMMD ke-105 telah selesai dilaksanakan semua

Sasaran Fisik TMMD ke-105 telah selesai dilaksanakan semua


Karawang - Media11.id

Sasaran fisik pada pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD, red) ke-105 ta 2019 Kodim 0604/Karawang sudah selesai semua dikerjakan.

Sasaran kegiatan fisik seperti, pembangunan Rutilahu, pembangunan Jembatan, Drainase, Turap, pengerasan Jalan Lingkungan, Gorong - gorong, serta rehab Mushola semuanya sudah rampung dibangun.

Rohmat, salah satu warga Dusun Cikunir, Desa Pusakajaya Selatan, Kecamatan Cilebar, Kabupaten Karawang saat ditemui dirumahnya mengucapkan terima kasih yang sebesar - besarnya kepada TNI, karena telah membantu pemerataan pembangunan di Desanya.

Saya sangat berterima kasih yang sebesar - besarnya kepada TNI, khususnya jajaran Kodim 0604/Karawang, karena telah memilih Desa Pusakajaya Selatan sebagai sasaran kegiatan TMMD, sehingga pembangunan di Desa ini menjadi terbantu, ujar Rohmat, Sabtu (03/08/19) di rumahnya.

Lebih lanjut, pria yang sehari - hari bekerja sebagai petani itu menambahkan, program TMMD ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Pusakajaya Selatan, pasalnya pembangunan disini memang belum merata, karena letak Desa yang terpencil dan terisolir.

Berkat TMMD, warga yang rumahnya hampir roboh bisa diperbaiki, jalan dan jembatan yang tidak layak, sekarang sudah dibangun dengan kokoh, Mushola pun menjadi lebih nyaman untuk dipakai beribadah, terima ksih TNI, tutup Rohmat.(Dik)

Tag

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.